5 Tips Hemat Merayakan Ulang Tahun Anak

ulang tahun anak


Merayakan ulang tahun anak adalah sebuah cara orang tua untuk membahagiakan sang buah hati.

Anak pasti akan sangat senang ketika hari ulang tahunnya diingat, apalagi sampai dibuatkan acara khusus dan dia menerima kado dari teman-temannya.

Namun untuk melakukannya, tentu saja biaya yang diperlukan tidak sedikit. Diperlukan anggaran yang benar-benar matang agar tidak sampai tekor banyak.

Tips Hemat Merayakan Ulang Tahun Anak

Usahakan untuk merayakan ulang tahun anak sesuai dengan dana yang kita miliki. Jangan sampai berlebihan karena nantinya akan membuat kita kewalahan.

Nah, adapun tips merayakan ulang tahun anak dengan hemat adalah sebagai berikut.

1. Menentukan Tempat

Hal pertama yang harus kita pikirkan untuk merayakan ulang tahun anak adalah urusan tempat.

Usahakan untuk memilih tempat yang tidak memakan biaya banyak. Selagi di rumah masih memungkinkan, lebih baik dirayakan di rumah saja.

Daripada harus menyewa tempat di luar, lebih baik uangnya digunakan untuk hal lain, misalnya membeli properti atau aksesoris yang akan digunakan untuk memeriahkan hari ulang tahun anak.

2. Memilih Konsumsi yang Hemat

Selanjutnya, kita harus memikirkan konsumsinya. Sebab dalam acara apapun, termasuk perayaan ulang tahun pasti tidak lengkap jika tidak ada konsumsi.

Untuk urusan ini, ada dua pilihan yang bisa kita lakukan. Pertama adalah masak sendiri di rumah, kedua adalah dengan membeli makanan di luar.

Namun untuk memasak sendiri di rumah sepertinya terkesan rumit dan tak ada waktu. Maka kebanyakan orang saat ini lebih memilih untuk membeli saja karena lebih praktis dan hemat waktu.

Ada banyak jasa katering dan kue yang bisa kita gunakan, salah satunya adalah Royal Snack Box. Yap, snack box bekasi ini menyediakan snack box dan beragam jenis makanan atau kue ulang tahun yang siap kirim dengan harga terjangkau.

Jadi, kita bisa lebih santai dan banyak waktu luang untuk melakukan persiapan penting lainnya.

3. Tidak Perlu Menyewa MC

Selanjutnya, kita tidak perlu menyewa MC dalam acara perayaan ulang tahun anak. Kita bisa melakukannya sendiri.

Kalaupun tidak memungkinkan, kita bisa meminta bantuan keponakan atau saudara yang bisa dalam hal ini.

Sebab menyewa MC tidaklah murah sehingga diperlukan anggaran lebih untuk itu. Apalagi yang kita undang adalah MC profesional, maka pengeluaran akan semakin membengkak.

Jadi ini adalah salah satu cara menekan pengeluaran agar perayaan hari ulang tahun anak menjadi lebih hemat.

4. Tentukan Jumlah Undangan

Yang tak kalah penting juga kita harus bisa menentukan jumlah undangan. Hal ini bertujuan agar kita bisa mengira-ngira seberapa luas tempat yang dibutuhkan dan seberapa banyak makanan yang akan dipesan.

Tidak perlu muluk-muluk, undanglah orang-orang terdekat saja. Karena semakin banyak orang yang datang, maka semakin banyak juga anggaran yang harus dikeluarkan.

5. Konsep Acara

Dan yang terakhir adalah kita harus bisa menentukan konsep acara setidaknya sebulan sebelum acara. Kita tentukan terlebih dahulu konsepnya seperti apa. Mulai dari susunan acara sampai hiburannya.

Jika ingin memberi hiburan, bisa menggunakan jasa badut, musik, atau pantomim. Tapi kalau dirasa dana tidak memungkinkan, maka tidak perlu semewah itu.

Ajaklah anak bernyanyi dengan teman-temannya. Itu sudah cukup untuk memberikan kebahagiaan baginya.

Nah, itulah beberapa tips merayakan hari ulang tahun anak dengan hemat. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa untuk membaca artikel lainnya hanya di Sastrawacana.id.

Previous Post Next Post