Mengenal Full Print Fashion, Sebuah Tren yang Lagi Hits


Trend full print fashion merupakan salah satu trend fashion yang kini mulai populer, umumnya desain full print diaplikasikan pada pakaian. Metode yang digunakan untuk mencetak gambar atau desain secara full pada kain yang digunakan untuk membuat produk fashion merupakan metode dari digital printing atau printing kain.

Dengan teknik printing modern ini kamu bisa mencetak desain atau gambar grafis pada lembaran kain yang nantinya digunakan untuk membuat produk seperti baju. Dengan teknologi digital printing desain grafis tersebut dapat dicetak secara full pada kain dengan detail dan kualitas yang baik.

Itulah yang membuat teknologi digital printing ini populer dikalangan industri tekstil, dengan teknologi ini para pelaku usaha dapat membuat produk-produk tekstil yang lebih bervariasi dan kreatif yang tentunya bertujuan untuk menarik pada pembeli.

Salah satunya yakni full print fashion, yang tentunya berbeda dengan metode printing kain lainnya . Dengan metode digital printing keseluruhan kain dapat diberi desain secara penuh atau full print.

Jasa Print Kain

Bagi kamu yang ingin membuat produk fashion full print dengan desain kamu sendiri kamu bisa menggunakan jasa print kain, dengan memberikan desain dan detail yang diperlukan jasa print kain dapat mencetak gambar dan membuatnya menjadi produk sesuai permintaan.

Terlebih lagi dengan minimal order atau pemesanan yang kecil tentu akan sangat membantu karena kamu bisa melakukan pemesanan untuk keperluaan pribadi seperti untuk hadiah dan lain sebagainya.

Teknik full print pada kain ini tidak hanya bisa digunakan untuk produk-produk fashion bahkan kamu juga bisa mengaplikasikannya pada produk tekstil seperti furniture, perabot rumah tangga dan lainnya.

Ada banyak produk-produk full print yang dapat kamu temui misalnya seperti Selimut berbentuk makanan, bantal berbentuk makanan, bantal sofa realistik, sarung galon, dan yang lainnya. Dengan teknik full print ini tentu membuat produk-produk tersebut memiiliki daya tarik bahkan meningkatkan nilai estetika dari produk.

Tinta Printing Kain

Teknik print kain full ini tentu akan menimbulkan pertanyaan apakah produk full print tersebut aman digunakan atau aman apabila mengenai kulit manusia? Jawabannya aman, karena tinta printing yang digunakan dalam digital printing merupakan tinta printing khusus yang sudah terverifikasi keamannya untuk kulit manusia, bahkan untuk kulit bayi.

Oleh karena itu tidak perlu khawatir dengan keamanan dari produk-produk yang menggunakan full print tersebut. Bahkan banyak produk-produk bayi yang menggunakan metode full print untuk memberikan gambar atau motif lucu pada produk-produk tersebut sehingga menjadi daya tarik para bunda.

Full Print Fashion

Salah satu produk full print fashion yang populer yakni baju dengan gambar anime, dimana baju tersebut memiliki gambar karakter anime atau hal berkaitan dengan anime secara menyeluruh pada baju. Tentunya banyak penggemar dari anime yang tertarik dengan baju seperti ini.

Untuk membuat produk full print tentunya perlu diperhatikan jenis kain yang akan digunakan agar gambar atau desain yang dicetak dapat bertahan dengan baik pada kain, selain itu dengan memilih jenis kain yang tepat juga akan membuat produk nyaman untuk dikenakan.

Memilih jenis kain yang lembut dan juga sejuk tentunya akan menjadi pilihan yang tepat untuk membuat produk seperti baju atau kaos full print, dengan begitu pengguna juga mendapat kenyamanan ketika mengenakan produk tersebut, karena hal tersebut tentunya menjadi hal yang penting.
Previous Post Next Post