Kedewasaan seseorang tidak diukur dari usia, tapi sikap yang dibentuk oleh pengalaman serta kecakapan berpikir.
Sering kita melihat orang yang sudah berusia matang, tapi sikapnya belum dewasa. Bahkan tak jarang pula ada yang masih bertingkah kekanak-kanakan.
Baca juga: Mengenal Playing Victim, Ciri-Ciri, Contoh, dan Cara Menghadapi Agar Kita Tidak Jadi Korban
Ciri Ciri Orang Yang Sudah Dewasa
Nah, apakah kamu sudah tergolong dewasa? Atau kamu ingin mencari pasangan hidup yang punya kedewasaan?
Untuk mengetahuinya, berikut ini Sastrawacana.id telah merangkum beberapa ciri-ciri orang dewasa. Disimak, ya!
1. Menerima Perbedaan
Orang yang dewasa selalu paham akan konsep perbedaan, terutama perbedaan dalam prinsip dan pola pikir.
Ketika perbedaan dianggap sebagai penghalang, maka akan sulit menuju kedewasaan.
Sebab, pada dasarnya perbedaan itu ada untuk saling melengkapi, bukan sebagai pembatas untuk berhubungan dan komunikasi.
Baca juga: Mengungkap Misteri Dejavu, Para Ilmuwan Akhirnya Berhasil Membongkar Fenomena Aneh Ini
2. Memiliki Tanggung Jawab
Tanggung Jawab ini adalah sebuah sikap yang seharusnya wajib dimiliki oleh semua orang.
Namun, pada prakteknya, tidak semua orang bisa bertanggung jawab. Itulah yang membedakan, antara orang dewasa dan orang yang belum dewasa.
Tanggung jawab sendiri tidak melulu soal materi, tapi bagaimana seseorang mampu memenuhi hak untuk dirinya sendiri, maupun orang lain.
Kendati belum sukses secara finansial, setidaknya dia punya tanggung jawab dan upaya untuk mewujudkan mimpi dan mencukupi kebutuhan hidup.
3. Orang Dewasa Akan Menghargai Waktu
Waktu sangat berharga, terus berputar, dan tak akan pernah kembali. Orang dewasa menyadari itu, maka dia tidak akan pernah menyia-nyiakan waktu.
Perhatikan, sibuk dan produktif itu berbeda. Sibuk adalah aktivitas yang kita lakukan, namun belum tentu berdampak baik pada hidup.
Misalnya kita sibuk main game seharian, atau kita sibuk nongkrong, bahas sesuatu yang tidak bermanfaat.
Sedangkan produktif, kita melakukan aktivitas yang berdampak baik bagi diri. Misalnya membuat konten, bertemu klien, bekerja, belajar, dan aktivitas-aktivitas lainnya.
Baca juga: 7 Cara Mengucapkan Terima Kasih Kepada Ibu Tercinta dan Contoh Ucapannya
4. Selalu Berani Melangkah
Kadang, rasa takut dan ragu selalu menghantui kita. Padahal, untuk maju kita harus melangkah, tidak boleh berdiri di tempat.
Kadang, orang yang belum dewasa merasa enggan untuk melangkah ke level selanjutnya dan lebih memilih diam, karena berbagai alasan, seperti malas, enggan mengambil risiko, dan terlalu banyak pertimbagan.
Ingat, ketika kita mencoba, hasilnya ada dua, yaitu berhasil dan gagal. Sedangkan ketika kita tidak mencoba, maka hasilnya cuma satu, yaitu gagal.
Baca juga: 4 Cara Memuaskan Suami Menurut Dokter Boyke, Simak Agar Hubungan Makin Harmonis
5. Memiliki Sikap Serius Dalam Segala Hal
Ciri ciri orang dewasa selanjutnya adalah selalu serius dalam menyikapi segala sesuatu, baik dalam pekerjaan, tugas, maupun asmara.
Tidak ingin coba-coba, apalagi cuma sekedar main-main saja. Sebab, kembali lagi pada point sebelumnya, yaitu menghargai waktu.
Orang dewasa tidak suka membuang-buang waktu untuk hal yang tidak perlu. Sehingga dia akan fokus dalam mengerjakan maupun menjalani sesuatu.
6. Punya Rasa Malu, Bukan Gengsi
Yang perlu kita pahami terlebih dahulu adalah malu dan gengsi itu berbeda. Orang dewasa biasanya lebih punya rasa malu, ketimbang gengsi.
Misalnya, orang dewasa akan malu jika bertindak kekanak-kanakan. Namun, ia tidak gengsi dengan keadaan.
Sedangkan orang yang belum dewasa, lebih cenderung mementingkan gengsi, tidak begitu peduli dengan keadaan.
7. Orang Dewasa Selalu Berpikir Realistis
Ketika seseorang sudah memiliki kedewasaan, maka dia akan berpikir realistis dalam mengarungi kehidupan.
Jarang sekali mengira-ngira sesuatu yang belum pasti terjadi. Namun, bukan berarti tidak punya harapan.
Harapan tetap ada, tapi cara menggapainya berbeda. Dia akan menggunakan cara-cara yang realistis, daripada cara yang samar dan terkesan tidak jelas.
Baca juga: 9 Alasan Berhenti Kerja yang Profesional Saat Interview
8. Suka Membantu dan Memberi Solusi
Pernahkah kita curhat pada seseorang, lantas orang tersebut bukannya memberi solusi tapi malah mengompori?
Itu adalah salah satu bentuk ketidakdewasaan.
Orang dewasa tidak akan seperti itu. Bagaimana mungkin, teman yang sedang dalam masalah, malah dibuat pusing, bukannya memberi solusi.
Kebanyakan orang dewasa punya sikap ingin membantu orang lain, apapun bentuknya, sesuai kemampuan.
Misalnya tidak bisa membantu materi, orang dewasa akan membantu solusi.
Atau minimal akan mendengar secara seksama agar temannya merasa lega.
9. Mengedepankan Akal, Daripada Nafsu
Pernah berdebat dengan orang yang mengedepankan nafsu? Itu tandanya dia belum dewasa.
Kedewasaan itu juga diukur ketika seseorang mampu mengendalikan atau meredam nafsu dalam segala sesuatu.
Nafsu itu bukan cuma soal emosional saja, tapi tentang keinginan yang berlebihan.
Anggap saja kita ingin motor sport, padahal tidak punya uang. Tapi demi nafsu, kita rela hutang. Itu adalah bentuk ketidakdewasaan.
Baca juga: 5 Cara Bangkit dari Keterpurukan untuk Mengembalikan Semangat Hidup
10. Tidak Suka Memaksakan Kehendak
Ketika seseorang sudah memiliki kedewasaan, maka dia akan berjuang mendapatkan sesuatu yang diinginkan.
Adapun jika hasilnya tidak sesuai ekspektasi, dia akan menerima, tidak memaksakan kehendak dengan segala cara, termasuk melakukan cara-cara yang diluar batas.
Orang dewasa akan menyadari jika tidak semua yang kita inginkan bisa menjadi milik kita. Maka dari itu, orang dewasa biasanya lebih "legowo" terhadap sebuah keputusan ataupun hasil yang diterimanya.
Nah, itulah beberapa ciri ciri orang dewasa yang perlu kamu ketahui. Apakah kamu sudah termasuk dewasa?