7 Pengertian Pedagogik Menurut Para Ahli

pengertian pedagogik menurut para ahli

Kata pedagogik berasal dari kata Yunani “Paedos”, yang artinya anak laki-laki, dan “agogos” yang artinya mengantar, membimbing.

Jadi pedagogik secara harfiah berarti pembantu anak laki-laki pada zaman Yunani kuno yang tugasnya mengantarkan anak ke sekolah.

Pengertian Pedagogik Menurut Para Ahli

1. Prof. Dr. J. Hoogveld

Pedagogik adalah ilmu yang mempelajari masalah membimbing anak ke arah tujuan tertentu, yaitu supaya ia kelak mampu secara mandiri menyelesaikan tugas hidupnya.

2. Langeved (1980)

Pengertian pedagogik artinya dengan ilmu mendidik, lebih menitik beratkan kepada pemikiran, perenungan tentang pendidikan.

3. Suwarno

Istilah pedagogi berarti pendidikan, yang lebih menekankan kepada praktek, menyangkut kegiatan mendidik, kegiatan membimbing anak.

Pedagogik merupakan suatu teori yang secara teliti, kritis dan objektif mengembangkan konsep-konsepnya mengenai hakekat manusia, hakekat anak, hakekat tujuan pendidikan serta hakekat proses pendidikan.

Baca juga: 10 Pengertian Kompetensi Pedagogik Menurut Para Ahli

4. Menurut Kurniasih dalam Padila dan Lestari (2017 hlm 15)

Bahwa tujuan pedagogik adalah memanusiakan manusia, dan menjadikan seseorang menjadi dewasa untuk kebahagiaannya dalam menjalani kehidupan dimasa yang akan datang dan menjadikan seseorang menjalani hidup dengan bahagia.

5. Lohithakshan (2009: 296)

Teori dan praktik tentang mengajar anak, yang mana di dalamnya termasuk filsafat, sosiologi, psikologi, dan metodologi yang berkaitan dengan mengajajar anak seperti kurikulum, organisasi dan manajemen sekolah.

6. Saleh (2006: 7).

Pedagogik adalah pada pemikiran dan perenungan terhadap pendidikan termasuk teori-teorinya. Kedua-duanya berkaitan erat dan sulit untuk dipisahkan permasalahannya.

Baca juga: Tujuan Pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah

7. Sudarwan Danim (2010, 48 – 49)

Ada tiga isu terkait dengan penggunaan istilah pedagogi, yakni

  • (1) pedagogi merupakan sebuah proses yang bertujuan, dalam makna umum istilah pedagogik digunakan untuk menjelaskan prinsip-prinsip dan praktik mengajar anak-anak,
  • (2) banyak pekerjaan “pedagogi sosial” yang telah digunakan untuk menggambarkan prinsip prinsip mengajar anak-anak dan kaum muda, dan
  • (3) pengertian pedagogi telah dipahami dan dominan mewarnai proses pembelajaran dalam konteks sekolah.

Previous Post Next Post