Sebuah teks persuasi memiliki kalimat fakta yang fungsinya adalah?

teks persuasi

Sebuah teks persuasi memiliki kalimat fakta yang fungsinya adalah agar bisa meyakinkan dan memengaruhi pembaca.

Pengertian Teks Persuasi

Teks persuasi adalah teks yang berisi ajakan untuk melakukan sesuatu dengan kalimat-kalimat menarik, berisi rayuan, serta memaparkan fakta.

Misalnya imbauan dilarang buang sampah sembarangan.

Maka, teks persuasi harus memaparkan fakta akibat dari buang sampah sembarangan agar pembaca terpengaruh.

Baca juga: Tuliskan ciri kebahasaan teks laporan hasil observasi

Ciri-ciri Teks Persuasi

  • Menggunakan kata imperaktif
  • Kata penghubung argumentatif
  • Tulisan bersifat mengajak
  • Menimbulkan kepercayaan
  • Menghindari konflik

Contoh Teks Persuasi

Pestisida dianggap sebagai solusi utama dalam membasmi hama. Padalah, penggunaan pestisida dalam jangka panjang memiliki dampak buruk bagi kesuburan tanah. Selain itu, sifatnya mencemari sehingga akan membuat lingkungan rusak.
Previous Post Next Post