Cara mengurangi sampah plastik (Pexels.com/Magda Ehlers) |
Sampah plastik adalah salah satu pemicu utama dari kerusakan lingkungan karena sifatnya yang sulit terurai.
Jika dibiarkan menumpuk, maka limbah plastik akan menjadi ancaman serius bagi lingkungan, seperti mencemari tanah, air, dan udara yang efeknya negatif bagi kehidupan makhluk hidup.
{inAds}
Bahkan, jumlah sampah plastik saat ini cukup memprihatinkan. Mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS) 2021, sampah plastik Indonesia mencapai 66 juta ton per tahun.
Oleh karenanya, dibutuhkan kesadaran dari setiap masyarakat untuk mengurangi sampah plastik demi menjaga lingkungan.
{getCard} $type={post} $title={Baca Juga}
Cara Mengurangi Sampah Plastik
Berikut adalah beberapa cara mengurangi sampah plastik yang dapat kita lakukan.
1. Bawa kantong belanja sendiri
Gunakan kantong belanja yang dapat digunakan kembali, seperti kantong belanja kain atau kanvas ketika ingin berbelanja, daripada menggunakan kantong plastik.
2. Kurangi penggunaan botol air plastik
Kita juga mengurangi sampah plastik dengan menggunakan botol air minum yang dapat digunakan kembali untuk meminimalkan penggunaan botol plastik.
{inAds}
3. Hindari penggunaan sedotan plastik
Penggunaan sedotan plastik yang berlebihan juga dapat memicu menumpuknya sampah plastik. Maka, sebaiknya diganti dengan sedotan yang terbuat dari bahan lain, seperti bambu atau stainless steel.
Baca juga: 6 Perbedaan Hidup di Kota dan di Desa, Kamu Pilih yang Mana?
4. Gunakan wadah makanan khusus
Disarankan untuk menggunakan wadah makanan yang dapat diunakan kembali. Kita dapat membawa wadah makanan dari rumah untuk membeli makanan atau membawa dari rumah.
5. Hindari produk makanan dengan kemasan plastik
Disarankan untuk menghindari produk makanan atau minuman yang dikemas dalam plastik. Pilihlah produk yang dikemas dalam kemasan yang dapat didaur ulang.
6. Gunakan peralatan rumah yang bukan dari plastik
Kemudian, untuk mengurangi sampah plastik juga dapat dengan cara menggunakan peralatan rumah yang terbuat dari bahan ramah lingkungan seperti kayu atau bambu.
Baca juga: 10 Sungai Terpanjang di Dunia, Panjangnya Sampai Ribuan Kilometer
7. Memisahkan sampah plastik
Ada beberapa sampah plastik yang dapat didaur ulang, sehingga pastikan untuk memisahkan sampah organik dan sampah plastik sehingga dapat didaur ulang dengan benar.
8. Kurangi konsumsi permen karet
Penting untuk diketahui, permen karet yang beredar di pasaran mengandung plastik sehingga disarankan untuk mengurangi konsumsi permen karet.
{inAds}
9. Gunakan bungkus dari kardus
Ketika ingin menyimpan atau mengirim barang, hendaknya menggunakan kardus, bukan plastik. Cara ini juga cukup efektif untuk mengurangi limbah plastik.
10. Menggunakan wadah lebih besar untuk menyimpan bahan dapur
Menyimpan bahan dapur menggunakan plastik adalah salah satu kebiasaan yang banyak dilakukan. Lebih baik, simpan bahan tersebut dalam satu wadah besar daripada disimpan terpisah dengan banyak plastik.
Itulah beberapa cara mengurangi sampah plastik yang perlu diketahui dan dipraktikkan demi menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan makhluk hidup.