5 Arti Mimpi Menyusui Bayi Dan Air Susunya Banyak Menurut Primbon

Mimpi Menyusui Bayi

Mimpi Menyusui Bayi (Pexels.com/Ketut Subiyanto)

Mimpi seringkali dianggap sebagai bunga tidur yang tidak memiliki makna apa pun. Walaupun, beberapa orang ada juga yang percaya bahwa mimpi mempunyai makna sendiri di baliknya.

Mimpi memang menjadi hal yang alamiah, artinya sangat sulit untuk diatur, meski beberapa waktu belakangan ini bermunculan informasi tentang cara mengendalikan mimpi.

Bahkan, kita juga tidak pernah tahu akan mimpi apa ketika tidur. Namun, setiap orang memiliki kecenderungan mimpi yang sama.

Salah satu mimpi yang sering dialami dan bisa membuat orang penasaran adalah mimpi menyusui bayi dan air susunya banyak.

Arti Mimpi Menyusui Bayi

Secara umum, arti mimpi menyusui bayi memiliki arti bahwa kamu akan mendapatkan rezeki ataupun harapan akan terwujud dalam waktu dekat.

Namun, mimpi menyusui bayi juga memiliki arti sebuah pertanda yang buruk. Agar lebih jelas, berikut ini adalah beberapa arti mimpi menyusui bayi dan air susunya banyak.

Baca juga: Mimpi BAB di Celana? Ini Artinya Menurut Primbon

1. Arti Mimpi Menyusui Bayi dan Air Susunya Melimpah

Jika kamu pernah bermimpi susu busui melimpah, maka hal tersebut merupakan sebuah pertanda yang kurang baik menurut primbon.

Sebab, banyak orang percaya jika mimpi menyusui bayi dan air susunya banyak adalah kamu sudah melakukan sesuatu yang buruk.

Ataupun apa yang telah kamu rencanakan selama ini akan menjadi gagal, sehingga kamu harus lebih waspada dan berhati-hati dalam melangkah.

{inAds}

2. Arti Mimpi Menyusui Bayi Untuk Wanita yang Sudah Menikah

Bagi seorang wanita yang sudah menikah dan pernah bermimpi sedang menyusui seorang bayi, itu tandanya akan mendapatkan sebuah rezeki yang tidak terduga.

Bahkan, hal tersebut bisa jadi karena kamu pernah berbuat suatu kebaikan kepada seseorang, sehingga nantinya akan ada yang membalas kebaikanmu.

Meskipun kamu tidak tahu kapan waktunya akan terjadi, yang jelas mimpi ini dipercaya menjadi pertanda baik.

Baca juga: Arti Mimpi Dibunuh Orang Menurut Primbon dan Psikologi

3. Arti Mimpi Menyusui Bayi Pada Saat Hamil

Jika kamu seorang wanita yang saat ini dalam kondisi hamil dan sudah bermimpi menyusui bayi, maka  tafsir mimpi tersebut memiliki sebuah pertanda datangnya sebuah kebaikan.

Bahkan, nantinya kamu akan mendapatkan sebuah keberuntungan, rezeki, serta kebahagiaan dalam menjalani rumah tangga bersama pasangan.

{inAds}

4. Arti Mimpi Menyusui Bayi Setelah Melahirkan

Mungkin saja kamu pernah juga mengalami mimpi menyusui usai melahirkan.

Ternyata, arti mimpi tersebut masih tetap mengindikasikan adanya sebuah kabar baik. 

Yakni, kerja kerasmu selama ini dalam waktu dekat akan membuahkan hasil yang memuaskan.

Jika kamu adalah seorang yang memiliki sebuah bisnis, tentu hal ini bisa diartikan bahwa bisnis yang kamu jalankan akan berkembang sangat pesat.

Baca juga: Arti Mimpi Suami Menikah Lagi Menurut Primbon Jawa dan Psikologi

5. Arti Mimpi Menyusui Bayi Untuk wanita yang Belum Menikah

Jika kamu adalah seseorang yang belum menikah namun sudah mengalami mimpi tersebut. Ternyata mimpi ini merupakan sebuah pertanda yang baik.

Sebab, Artinya sebentar lagi kamu akan dipertemukan dengan seseorang yang akan menjadi pasanganmu.

Itulah arti mimpi menyusui bayi dan air susunya banyak, sekaligus juga arti mimpi menyusui bayi menurut primbon. Percaya atau tidak dikembalikan kepada pribadi masing-masing.

Previous Post Next Post