10 Pengertian Kepribadian Menurut Para Ahli

Kepribadian adalah keseluruhan pola perilaku, sikap, emosi, dan karakteristik psikologis yang membedakan individu satu dengan yang lainnya.

Hal ini mencakup cara seseorang berpikir, merasakan, dan berinteraksi dengan dunia sekitarnya.

Kemudian, kepribadian mencerminkan kombinasi unik dari faktor-faktor genetik, lingkungan, dan pengalaman hidup yang membentuk individu.

Sementara menurut KBBI, kepribadian adalah sifat hakiki yang tercermin pada sikap seseorang atau suatu bangsa yang membedakannya dari orang atau bangsa lain.

Pengertian Kepribadian Menurut Para Ahli

Berikut ini adalah beberapa pengertian kepribadian menurut para ahli.

1. Koswara (2005: 35)

Definisi kepribadian (personality) adalah suatu istilah yang mengacu pada gambaran-gambaran sosial tertentu yang diterima oleh individu dari kelompoknya atau masyarakat, kemudian individu tersebut diharapakan bertingkah laku berdasarkan atau sesuai dengan gambaran sosial (peran) yang di terimanya itu.

2. Darlega, Winstead & Jones

Kepribadian adalah sistem yang relatif stabil mengenai karakteristik individu yang bersifat internal, yang berkontribusi terhadap pikiran, perasaan, dan tingkah laku yang konsisten.

3. Eysenck

Menyatakan kepribadian yaitu “jumlah total dari aktual atau potensial organisme yang ditentukan oleh hereditas dan lingkungan.

4. Woodworth

Kepribadian bukanlah suatu subtansi melainkan gejalanya dan suatu gaya hidup. Kepribadian tidaklah menunjukkan jenis suatu aktivitas, seperti berbicara, mengingat, berfikir, atau bercinta, tetapi seseorang individu dapat menampakkan kepribadiannya dalam cara-cara ia melakukan aktifitas-aktifitas tersebut tadi.

5. Sjarkawi (2008: 11)

Kepribadian adalah ciri atau karakteristik atau gaya atau sifat khas dari diri seseorang yang bersumber dari bentukan-bentukan yang diterima dari lingkungan, misalnya keluarga pada masa kecil, dan juga bawaan, dan juga bawaan seseorang sejak lahir.

6. (Agus Sujanto, dkk: 10)

Kata kepribadian berasal dari kata Personality (bhs. Inggris) yang berasal dari kata persona (bhs. Latin) yang berarti kedok atau topeng. Yaitu tutup muka yang sering dipakai oleh pemain-pemain panggung, yang maksudnya untuk menggambarkan perilaku, watak atau pribadi seseorang.

7. Chaplin (1981)

Menganggap watak sebagai “the individual’s personality considered from an ethical or moral point of view”, kepribadian seseorang dilihat dari sudut pandang etik atau moral.

8. George Kelly (Sjarkawi, 2008: 19)

Menyatakan bahwa kepribadian sebagai cara yang unik dari indivdu dalam mengartikan pengalaman-pengalaman hidupnya.

9. Gordon Allport (Sjarkawi, 2008: 19)

Menyaatkan bahwa kepribadian merupakan suatu organisasi yang dinamis dari sistem psikofisik individu yang menentukan tingkah laku dan pemikiran individu yang menentukan tingkah laku dan pemikiran individu secara khas.

10. Sigmend Freud (Sjarkawi, 2008: 19)

Menyatakan bahwa kepribadian merupakan suatu struktur yang terdiri dari tiga sistem, yakni, id, ego, dan super ego, sedangkan tingkah laku tidak lain merupakan hasil daro konflik dari rekonsiliasi ketiga unsur dalam sistem kepribadian tersebut.

Previous Post Next Post