pelaksanaan dari prinsip teaching at the right level (unsplash/ed us) |
Manakah di bawah ini yang merupakan pelaksanaan dari prinsip teaching at the right level?
A. Menyesuaikan pembelajaran lengkah-langkah yang ada di buku pegangan peserta didik.
B. Memberikan remidial bagi peserta didik yang mendapatkan nilai di bawah standar ketuntasan.
C. Menggunakan alur tujuan pembelajaran yang didapatkan dari MGMP.
D. Merancang pembelajaran berdasarkan kemampuan peserta didik yang diukur melalui asesmen awal.
Jawaban:
D. Merancang pembelajaran berdasarkan kemampuan peserta didik yang diukur melalui asesmen awal
Pembahasan:
Prinsip Teaching at the Right Level (TaRL) bertujuan untuk menyesuaikan pembelajaran sesuai dengan tingkat kemampuan aktual peserta didik, bukan hanya mengikuti kurikulum atau standar umum yang sama untuk semua.
Dengan melakukan asesmen awal, guru dapat memahami kemampuan dasar setiap siswa dan merancang pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan mereka, sehingga setiap siswa dapat belajar dengan efektif di tingkat yang tepat.
Dengan menerapkan prinsip Teaching at the Right Level, guru dapat membagi peserta didik ke dalam kelompok-kelompok belajar berdasarkan kemampuan mereka.
Hal ini memungkinkan siswa yang memiliki pemahaman lebih kuat pada materi tertentu untuk tetap tertantang dan terus berkembang, sementara siswa yang masih perlu memahami dasar-dasarnya dapat menerima pembelajaran yang lebih sesuai dengan kecepatan dan gaya belajar mereka.
Metode ini juga membantu mengurangi kesenjangan belajar antar siswa karena guru dapat fokus memberikan dukungan yang lebih intensif kepada mereka yang membutuhkannya.
Selain itu, Teaching at the Right Level mendorong siswa untuk merasa lebih termotivasi dan percaya diri karena mereka belajar pada level yang sesuai dan meraih pencapaian kecil secara bertahap.
Hal ini berbeda dengan metode tradisional yang cenderung memaksa siswa mengikuti satu alur tanpa memperhatikan kemampuan masing-masing.