Pendidikan

7 Terowongan Misterius di Indonesia

Bicara tentang terowongan misterius, Indonesia adalah rajanya. Ya, negeri kita tercinta ini memang memiliki banyak tempat yang masih kental unsur mistisnya, tak terkecuali terowongan.

Sejak jaman penjajahan, Indonesia sudah memiliki begitu banyak terowongan yang konon katanya difungsikan sebagai tempat persembunyian serta penyimpanan senjata perang, walaupun fungsi utamanya adalah untuk lalu lintas kendaraan.

Terowongan Misterius di Indonesia

Nah, dari sekian banyak terowongan yang ada di Indonesia, ada beberapa yang menyimpan cerita mistis.

Bahkan, tak jarang makhluk astral sering menampakkan diri sehingga membuat orang-orang panik ketakutan.

Kira-kira terowongan mana saja ya? Agar lebih jelas, simak 7 terowongan misterius di Indonesia berikut ini.

1. Terowongan Lampegan

Terowongan Lampegan adalah salah satu terowongan pertama di Jawa Barat yang dibuat di desa Cibokor tahun 1879-1882 yang lokasinya di pasir Gunung Keneng, Cianjur Jawa Barat.

Konon kabarnya terowongan angker ini sudah dihuni makhluk gaib sejak awal mula dibangun.

Diceritakan bahwa banyak pekerja yang kehilangan nyawa mereka akibat reruntuhan dan kejadian yang tak masuk akal.

Namun, yang paling menyeramkan adalah kisah hilangnya Nyai Sadea, seorang ronggeng yang menghilang di dalam bangunan yang panjang 686 meter itu.

2. Terowongan Ijo

Terowongan Ijo adalah terowongan kereta api yang terletak di sebelah timur Stasiun Ijo sejauh 347 m, termasuk wilayah Desa Bumiagung, Kecamatan Rowokele, Kabupaten Kebumen.

Terowongan ini menjadi salah satu terowongan setan yang cukup banyak dibicarakan.

Pasalnya, tak sedikit orang yang mengaku melihat makhluk gaib di area terowongan tersebut.

Parahnya lagi, penumpang kereta juga sering melihat penampakan pocong serta keranda mayat yang terbang begitu saja. Hii… Ngeri!

3. Terowongan Sasaksaat

Terowongan Sasaksaat adalah terowongan kereta api yang terletak di Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung.

Panjangnya 949 meter, dibangun tahun 1902 sampai 1903 atas perintah Kolonial Belanda.

Kabar punya kabar, terowongan mistis ini menyimpan banyak cerita janggal, salah satunya adalah aroma anyir yang sangat kuat.

Menurut cerita, dahulu kala para pekerja meninggal dan jasadnya tidak dikuburkan, melainkan ditumpuk begitu saja di dalam terowongan.

4. Terowongan Casablanca

Terowongan seram yang satu ini memang sudah cukup populer di kalangan masyarakat, terlebih lagi saat difilmkan pada tahun 2007 silam.

Salah satu kisah fenomenal dari terowongan hantu ini adalah kisah hantu berbaju merah.

Banyak yang menuturkan jika hantu baju merah inilah yang sering membuat pengendara panik sehingga terjadi kecelakaan maut di dalam terowongan.

5. Terowongan Eka Bakti Karya

Terowongan Eka Bakti Karya adalah nama terowongan kereta api di Indonesia yang berokasi di Malang, Jawa Timur.

Kabarnya, warga sekitar sering mendengar jeritan menyeramkan dari dalam terowongan.

Yang lebih menyeramkan, terowongan ini dikenal sebagai tempat bunuh diri. Sudah banyak nyawa melayang dengan cara yang menyeramkan, misalnya loncat dari atas bangunan.

Konon, tempat ini dihuni oleh makhluk gaib yang selalu meminta tumbal setiap tahunnya.

6. Terowongan Wilhelmina

Terowongan Wilhelmina adalah terowongan yang terletak di bawah Desa Empak dan Desa Bagolo di Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran.

Menurut sejarah, nama dari terowongan ini diambil dari nama ratu Belanda, yaitu Wilhelmina Helena Pauline Maria.

Konon kabarnya terowongan gaib ini sudah menyimpan cerita seram sejak dulu. Buktinya, banyak pekerja yang tiba-tiba sakit, bahkan sampai meregang nyawa dengan alasan yang tak masuk akal.

Maka, pembangunan terowongan angker ini sempat terhenti beberapa tahun.

7. Terowongan Mrawan Banyuwangi

Banyuwangi adalah salah satu kota mistis yang berada di ujung timur Pulau Jawa. Sejak dahulu, Banyuwangi memang terkenal akan kemagisannya.

Bahkan, baru-baru ini ada sebuah cerita horor berjudul “KKN Desa Penari” yang disebut-sebut berada di Banyuwangi.

Begitu pula dengan terowongannya. Ada sebuah terowongan di perbatasan Banyuwangi – Jember yang katanya kental akan unsur mistis.

Menurut cerita, banyak kejadian-kejadian janggal di area terowongan ini, salah satunya adalah bau menyan yang sangat kuat dan kadang diiringi oleh suara gamelan.

x

Adblock Detected

Harap Matikan Ad Blocker