Akademis

Kloning merupakan salah satu teknik dalam bioteknologi modern yang dapat dilakukan dengan cara?

Kloning merupakan salah satu teknik dalam bioteknologi modern yang dapat dilakukan dengan cara menyuntikkan inti sel donor ke sel telur yang inti selnya telah dihapus.

Selanjutnya, sel telur tersebut diberikan rangsangan listrik atau bahan kimia untuk merangsang pembelahan sel.

Pembahasan:

Secara etimologis, istilah kloning atau klonasi berasal dari bahasa Yunani, tepatnya dari kata “Klonus” atau “Kloon,” yang memiliki arti ranting, stek, tunas, atau cangkok.

Pada dasarnya, kloning adalah pembuatan individu baru yang memiliki identitas genetik yang sama menggunakan kode DNA individu tersebut.

Kloning secara alami telah ditemukan selama ribuan tahun pada organisme unisel hingga organisme multisel. Dewasa ini, kemajuan bioteknologi modern berkembang pesat dalam mempelajari kloning.

Sementara dalam bidang ilmu perkebunan (hortikultura), istilah “clon” digunakan hingga abad ke-20, dan kemudian berkembang menjadi “clone,” yang masih tetap digunakan hingga saat ini.

Menurut Oxford Advanced Learner’s Dictionary, klon (clone) adalah satu kelompok tumbuhan atau organisme yang dihasilkan secara aseksual dari satu pendahulu (ancestor).

Sementara menurut Encyclopedia Britannica menyebutkan clone (whole organism cloning) sebagai organisme individual yang tumbuh dari satu sel tubuh tunggal orang tuanya yang secara genetik identik.

x

Adblock Detected

Harap Matikan Ad Blocker