Akademis

10 Pengertian Skripsi Menurut Para Ahli

Skripsi adalah karya tulis ilmiah yang diajukan oleh mahasiswa program sarjana (S1) sebagai syarat untuk memperoleh gelar sarjana.

Skripsi biasanya berisi hasil penelitian atau kajian mendalam tentang suatu topik tertentu dalam bidang studi yang dipilih oleh mahasiswa.

Pengertian Skripsi Menurut Para Ahli

Sementara pengertian skripsi menurut para ahli adalah sebagai berikut.

1. Widharyanto (2008)

Pengertian skripsi adalah karya ilmiah dalam suatu bidang studi yang dibuat oleh para mahasiswa strata satu pada masa akhir studinya sebgai persyaratan untuk menyelesaikan program studi.

2. Hariwijaya dan Djaelani (2008)

Skripsi adalah tulisan ilmiah yang dibuat sebagai syarat seorang mahasiswa menyelesaikan studi program sarjananya.

3. Ahmad (1999)

Skripsi adalah suatu karya ilmiah yang ditulis oleh mahasiswa dengan melalui kegiatan perencanaan, pelaksanaan dan hasil penelitian pada jenjang sarjana.

4. The Liang Gi (1995)

Skripsi adalah karangan ilmiah yang memaparkan suatu pokok permasalahan yang dianggap penting dalam suatu cabang ilmu yang dilakukan oleh mahasiswa.

5. Nana Sujana (1988)

Skripsi adalah sebuah karya karya tulis ilmiah yang ditulis dan dipersiapkan pada akhir program studinya sebagai salah satu persyaratan mendapatkan gelar sarjana.

6. Drs. Jarwanto (1992)

Skripsi adalah suatu karya ilmiah yang disusun oleh mahasiswa di tingkat sarjana dari hasil-hasil penelitiannya dengan menganalisis data primer dan data sekunder.

7. Mohamad Ali (1984)

Skripsi adalah suatu karya ilmiah yang membahas suatu masalah berdasarkan hasil penelitian, yang disusun sebagai salah satu syarat mengikuti ujian program sarjana.

8. Poerwadarminta (1986)

Skripsi adalah karangan ilmiah yang diwajibkan sebagai persyaratan pendidikan akademis.

9. Bambang Marhijanto (1993)

Skripsi adalah sebuah karangan ilmiah yang diwajibkan untuk mengikuti ujian di perguruan tinggi.

10. P. Westra (1991)

Skripsi adalah bagian suatu karangan faktawi. Jenis karangan mengenai suatu topik keilmiahan dan pada umumnya ditujukan pada sidang pembaca yang berkecimpung dalam bidang pengetahuan ilmiah yang bersangkutan.

x
Close

Adblock Detected

Please turn off Ad Blocker